Blog Informatif dan Inspiratif

Tips Mencari Souvenir Pernikahan Unik

Selain menjadi acara yang benar-benar sakral dan banyak dinantikan oleh kaum hawa dan kaum adam. Ternyata souvenir juga menjadi bagian yang penting juga lho, diacara pernikahan anda. Berikiut ada beberapa cara yang sebaiknya anda gunakan saat memilih souvenir pernikahan unik yang sesuai dengan keinginan anda.

souvenir pernikahan unik istimewa

5 Tips Memilih Souvenir pernikahan yang tepat

1. Pilih souvenir yang sesuai dengan tema.
Jika anda memilih tema dengan warna tertentu di hari pernikahan anda, maka sebaiknya anda memilih souvenir yang sesuai dengan warna tema yang anda pilih. Hal ini akan mempengaruhi nuansa acara pernikahan anda. Orang akan mengingat dan sulut untuk melupakan kalo tema serta warna yang anda pilih di hari pernikahan. Dengan cukup melihat warna souvenir yang anda pilih, nantinya orang yang datang mengunjungi pernikahan anda bisa mengingatnya. Walaupun itu kurang penting sih, tapi anda mempunyai nilai tersendiri di hati tamu undangan anda.

2. Anda harus mampu menyesukaian dana yang anda miliki.
Persoalan dana sangatla penting. Semampunya anda sebagai pasangan calon pengantin harus bisa memberikan jumlah dana yang nantinya anda gunakan untuk souvenir. Jika anda menginginkan souvenir yang levelnya lumayan mahal karena kulitas yang mendukung. Anda perlu jauh-jauh hari mepersiapkan itu semua.

3. Perkirakan jumlah tamu undangan.
Memperkirakan jumlah tamu undangan yang hadir juga bagian dari suatu hal yang sangat penting. Ketika anda sudah menargetkan jumlah tamu undangan yang akan datang. Anda akan lebih mudah menyediakan jumlah souvenir yang nantinya anda sediakan untuk tamu undangan anda di hari pewrnikahan.

4. Pastikan souvenir yang anda berikan sesuai dengan target tamu undangan.
Maksudnya adalah ketika kebanyakan tamu undangan yang akan hadir di hari pernikahan anda berasal dari kalangan tertentu. Ada baiknya anda memberikan souvenir yang memiliki kegunaan. Bukan souvenir yang sebagai buah tangan semata. Bagaimanapun barang yang anda berikan akan lebih special atau berharga jika itu memiliki nilai guna.

5. Jangan lupa menuliskan nama kedua pasangan mempelai di souvenir anda.
Menuliskan nama kedua mempelai di setiap souvenir pernikahan juga menjadi suatu hal yang sangat penting. Hal ini dilakukan agar moment bahagia anda dapat dikenang oelh orang-orang terdekat anda. Khususnya para tamu undangan yang datang dari jauh-jauh ke lokasi pernikahan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © Crm40Cert. All rights reserved. Template by CB