Blog Informatif dan Inspiratif

Ini Dia Jeroan Dari Samsung Note Edge

Pada acara Unpacked di Berlin tahun 2014, Samsung banyak memperkenalkan gedget baru mereka, dan salah satunya adalah Samsung Note Edge. Dan memang pada akhirnya, pada sekitar bulan Maret 2015 barulah Samsung Note Edge ini benar-benar dipasarkan di tanah air. Nah, pada pembahasan kali ini kita akan membicarakan mengenai harga hp samsung edge, tepatnya masalah jeroan apa saja yang dipakai oleh Samsung Note Edge ini.

Spesifikasi Samsung Note Edge

Layar Dan Baterai

Samsung Note Edge

Yang pertama kita akan membedah mengenai layar dan juga aksesoris yang dipakai oleh Samsung Note Edge ini. Note Edge ini memiliki dimensi 151.3 x 82.4 x 8.3 mm, berat 176 gram, dan menggunakan layar seluas 5,6 inchi dengan resolusi sebesar 1600x2560 pixels. Selain itu layar yang digunakan ialah jenis layar Super AMOLED Capasitive Touchscreen yang mampu menampilkan sekitar 16 juta warna. Selain menggunakan layar dan resolusi yang cukup besar, layar pada Note Edge ini juga dilapisi dengan corning gorilla glass 3. Dengan demikian, anda tentu tidak perlu khawatir pada keamanan layarnya, karena lapisan gorilla glass tersebut akan memberikan perlindungan maksimal pada Note Edge.. Selain itu Samsung juga menggunakan baterai Li-Ion sebesar 3.000 mAh. Dengan kapasitas baterai yang cukup besar tentunya dapat mendukung segala aktivitas yang anda lakukan jauh lebih lama.

Fitur dan Jaringan

Samsung Note Edge ini dibekali kamera yang baik, yaitu pada bagian belakang sebesar 16 MP dan kamera depan sebesar 3.7 MP. Tak cukup hanya menggunakan resolusi kamera yang memadai, Samsung juga membekali Note Edge ini dengan aplikasi pendukung kameranya, seperti Optical Image Stabilization, Autofocus, LED fash, Dual Shot, Simultaneous HD Video and Image recording, Geo-Tagging, Touch Focus, Face and Smile Detection, HDR Video 2160p@30fps, 1080p@60fps (kamera belakang) dan 1080p@30fps (kamera depan), Optical Stabilization. Samsung Note Edge ini juga dilengkapi dengan beberapa aplikasi yang akan mendukung segala kebutuhan para penggunanya seperti: ANT-Support, TV-out (via MHL A/V Link), MP4, MP3, Organizer, Photo dan Video Editor, Document viewer yang mendukung file (Word, Excel, Power Point, dan PDF), Google Search, Google Map, Google Mail (Gmail), Google Talk, You Tube, Calender, Picasa, Voice Memo, GPS, Java, Wi-Fi dan masih banyak lagi tentunya.

Dapur Pacu

Sebelum membahas mengenai harga hp samsung edge, kita ulas terlebih dahulu mengenai dapur pacu dari Samsung Note Edge ini. Untuk dapur pacunya anda tidak perlu ragu, karena Samsung telah menanamkan CPU dengan spesifikasi Qualcomn Snapdragon 850, Quad-Core 2,5 GHz Krait 450. Selain menggunakan prosesor dengan tingkat quad-core, Samsung Note Edge ini juga akan didukung dengan kapasitas RAM yang begitu besar, yaitu sebesar 3 GB. Samsung Note Edge ini juga menggunakan GPU Adreno 420. Samsung Note Edge ini juga sudah menggunakan OS android kitkat v4.4. Dan untuk bagian memorinya sendiri, pada memori internal Note Edge dibekali dengan memori internal sebesar 32 GB dan dapat ditambah hingga 64 GB menggunakan micro sd.

Harga Samsung Note Edge

Dengan performa yang begitu gahar, maka nampaknya sebanding jika harga hp Samsung Note Edge pun juga cukup membuat anda merogoh kocek lumayan dalam. Harga hp samsung edge ini ditaksir menyentuh angka 10,9 jutaan. Akan tetapi, bagi anda yang hendak memiliki Samsung Note Edge ini tentunya tidak akan menyesal dengan performa yang dimilikinya. Bagaimana anda tertarik memilikinya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © Crm40Cert. All rights reserved. Template by CB